Penyaluran Bantuan Pangan Tahun 2023 dari Pemerintah Pusat Badan Pangan Nasional Republik Indonesia (Bapanas) melalui Penyedia BULOG (Beras) dan IDFOOD (Telur dan Daging Ayam) dengan transporternya PT.Pos Indonesia.
Tujuan dari bantuan pangan ini untuk mengurangi beban pengeluaran Penerima Bantuan Pangan Sasaran sebagai upaya untuk menangani kerawanan pangan, kemiskinan, stunting dan gizi buruk, keadaan darurat, meindungi produsen dan konsumen dan mengendalikan dampak inflasi.
Tahap I
Penerima Bantuan Berupa Beras sebanyak 273.443 KPM (10kg/KPM/bulan selama 3 bln) sudah 100%
Penerima Bantuan Berupa Telur dan Daging Ayam sebanyak 18.628 KRS (10 butir telur dan 1kg daging ayam /KRS/bulan selama 3 bulan) sudah 100%
Tahap II
Penerima Bantuan Berupa Beras sebanyak 271.629 KPM (10kg/KPM/bulan selama 3 bln) masih berjalan
Penerima Bantuan Berupa Telur dan Daging Ayam sebanyak 25.135 KRS(10 butir telur dan 1kg daging ayam /KRS/bulan selama 3 bulan) masih berjalan